Indonesia sukses menyabet Gelar Miss Cosmos 2024

Indonesia sukses menyabet Gelar Miss Cosmos 2024
16 Oktober 2024 12:53 WIB

Ketut Permata Juliastrid, atau Tata asal Bali, sukses menyabet gelar Miss Cosmo 2024 pada Sabtu, 5 Oktober 2024. Tata mengharumkan kembali nama Indonesia di Kancah Internasional. Acara ini berlangsung meriah di Saigon Riverside Park, Ho Chi Minh City, Vietnam, dengan total 58 kontestan dari berbagai negara. Kemenangan Tata membawa semangat baru untuk Indonesia di panggung dunia.

Di babak final, Tata tampil penuh percaya diri dengan mengusung kampanye daur ulang sampah (waste management). Tata membawa ide inovatif dengan memanfaatkan teknologi QR code untuk mengelola sampah plastik. Sebagai pemenang, Tata membawa pulang hadiah senilai US$ 100 ribu(sekitar Rp 1,56 miliar). Tata juga mendapat bonus lainnya, seperti perawatan kesehatan VIPdi Rumah Sakit FV selama setahun, gawai mewah Vertu Ironflip Jade Black Calf, dan satu set perhiasan berlian yang menambah prestise gelar tersebut.

Mahasiswi dari Institut Desain dan Bisnis Bali ini berhasil meraih mahkota kemenangan, yang disebut The Impactful Crown, setelah sukses dalam debat bersama Miss Cosmo Thailand di babak 2 besar. Yes womanblitzer, ternyata Tata bukan orang baru di dunia pageant; sebelumnya ia juga meraih Runner Up II Puteri Indonesia 2024 dan menyandang gelar Puteri Indonesia Pariwisata 2024. Tata berhasil telah mencuri perhatian dengan kepeduliannya terhadap pariwisata dan lingkungan.

Dengan kemenangan ini, Tata berhasil menunjukkan bahwa dengan kreativitas dan visi yang kuat, perempuan Indonesia bisa bersinar di level internasional. Kemenangan ini bukan hanya sekadar prestasi pribadi, tetapi juga langkah besar untuk meningkatkan kesadaran tentang isu-isu lingkungan.







Gabung Milis

Daftarkan diri Anda dan dapatkan update terbaru dari WomanBlitz