2 Februari 2020 menjadi hari patah hati nasional untuk banyak pria, karena penyanyi Isyana Sarasvati akhirnya resmi melepas masa lajangnya dengan dipersunting pria tampan Rayhan Maditra.
Pernikahan yang digelar di Bandung secara tertutup ini menjadi pusat perhatian karena Isyana yang biasanya tampil dengan kasual dan feminin, kali ini nampak anggun dengan pakaian adat modern khas Jogja. Berikut rangkuman pakaian resepsi yang Isyana Sarasvati kenakan.
1. Rayhan dan Isyana pilih adat Jogja bernuansa putih.
Di hari pernikahannya Rayhan dan Isyana memilih adat Jogja bernuansa putih nan elegan, Rayhan yang berasal dari Jogja merupakan salah satu alasan mengapa akhirnya mereka berdua memilih adat Jogja sebagai tema pernikahan.
2. Memakai Kebaya Kutubaru
Akun Instagram The Bride Story mengunggah penampilan Isyana dalam momen akad nikahnya. Penyanyi bersuara merdu ini tampak cantik dengan balutan kebaya Kutubaru khas Jogja yang ia kenakan saat akad nikah.
3. Style Make up soft dan flawless
Pengantin adat Jogja putri identik dengan riasan bold dan bibir warna merah. Walaupun begitu, riasan Isyana tetap terlihat soft dan flawless. Cantik sekali ya WomanBlitzer.
4. Anggun dengan aksesoris anting mutiara dan kalung emas putih bertabur berlian
Dengan mengusung nuansa putih nan elegan tentu saja anting berbentuk mata dan kalung emas putih bertabur berlian yang ia kenakan membuat penampilan Isyana saat akad menjadi semakin anggun.
5. Elegan dengan Sanggul Khas Adat Jogja Putri
Untuk mendukung penamilan khas ada Jogja putri Isyana mengenakan sanggul dengan hiasan mawar dibelakang dan tiga cunduk mentul di atas kepala membuatnya tampil semakin elegan dan cantik paripurna.