3 Tips Stylish dengan Button Up Shirt

3 Tips Stylish dengan Button Up Shirt
4 Juni 2021 08:51 WIB

 

Button Up shirt adalah jenis pakaian yang sedang tren dengan kerah berbentuk segitiga khas Korea. Anda bisa menggunakannya untuk acara santai ataupun pergi ke kantor. Bisa dipadukan dengan celana pendek hingga rok panjang sesuai kebutuhan. Berikut cara stylish yang bisa anda coba!

  1. Formal White Button Up

 3 Tips Stylish dengan Button Up Shirt

Kemeja putih memang menjadi fashion item basic yang banyak dimiliki. Kali ini anda bisa mengenakannya untuk ke kantor dan memadukannya dengan black straight pants. Tampilan ini akan terlihat lebih rapi dan chic. Jika anda ingin mengenakannya untuk jalan-jalan santai, bisa padukan dengan celana pendek dan aksesoris tumpuk agar terlihat lebih stylish.

  1. Flower Pattern Shirt

 3 Tips Stylish dengan Button Up Shirt

Kalau outfit yang satu ini bisa anda kenakan untuk cuaca panas! Pilih bahan kemeja yang lebih adem dengan motif bunga-bunga yang terkesan vintage. Selain dengan jeans dan celana hitam, tidak ada salahnya mengenakan celana putih untuk tampilan yang lebih clean. Padukan dengan kacamata hitam dan sling bag yang nyaman.

  1. Chic Black Button Up

 3 Tips Stylish dengan Button Up Shirt

Warna basic seperti hitam, putih dan abu-abu akan lebih terpakai dan aman dipadukan dengan warna apapun. Kali ini anda bisa memadukan black button up shirt dengan skinny jeans berpotongan high waist. Tambahkan juga aksesoris bernuansa gold yang terlihat kontras dengan warna hitam.







Gabung Milis

Daftarkan diri Anda dan dapatkan update terbaru dari WomanBlitz