Terracotta Jadi Warna Andalan Busana Muslim 2020

Terracotta Jadi Warna Andalan Busana Muslim 2020
13 Mei 2020 13:07 WIB

Tren fashion yang kian berkembang dari tahun ke tahun, bila sebelumnya busana muslim mengedepankan aksen payet dan warna champagne atau natural, tahun ini warna-warna hangat seperti terracotta yang akan mendominasi. Berikut tips pemilihan busana muslim yang bisa womanblitzer coba tahun ini. 

  1. Edgy Look

Terracotta Jadi Warna Andalan Busana Muslim 2020

Tampilan ini memang cenderung digunakan oleh para remaja hingga dewasa muda yang ingin terlihat trendy namun kasual. Tak ada salahnya jika womanblitzer ingin mencoba. Look ini mengandalkan perpaduan atasan polos yang dipadukan dengan leather atau denimjacket. Womanblitzer tidak perlu bingung untuk tampilan hijab, pilih saja yang berwarna netral. Sebagai bawahannya, womanblitzer bisa menambahkan ankle boots, oxford shoes ataupun sneakers yang sedang tren. 

  1. Warm Tone Look

Terracotta Jadi Warna Andalan Busana Muslim 2020

Warna-warna hangat dengan nuansa coklat dan oranye akan mendominasi tren busana muslim tahun ini. Womanblitzer bisa menambahkan warna hangat seperti terracotta pada hijab ataupun atasan yang dipakai. Untuk kesan yang lebih unik, bisa juga memadukan one set berupa atasan dan bawahan berwarna senada dengan pilihan warna hijab yang netral untuk tampilan lebih seimbang. 

  1. Super Long Outerwear

Terracotta Jadi Warna Andalan Busana Muslim 2020

 

Outerwear menjadi fashion piece yang tidak akan pernah salah dipakai. Cukup mengenakan inner berwarna polos dengan outerwear motif dan bawahan berupa straight ataupun wide length pants, tampilan womanblitzer akan terlihat modis. Jika ingin mengenakan outerwear polos, womanblitzer bisa memainkan bagian aksesoris seperti belt ataupun scarf yang memperindah tampilan. 

 






Gabung Milis

Daftarkan diri Anda dan dapatkan update terbaru dari WomanBlitz