Fira, Model Disabilitas Founder Sekolah Modelling Khusus Difabel

Fira, Model Disabilitas Founder Sekolah Modelling Khusus Difabel
2 September 2023 13:02 WIB

Meski memiliki keterbatasan tak lantas memutus semangat Fira untuk terus berkarya. Perempuan bernama lengkap Desy Ramadhani Maghfiroh Ayu Putri merupakan mahasiswa DKV UNESA angkatan 2020. Ia merupakan perempuan penyandang tuli yang sukses berkarir sebagai model.

Kecintaannya di dunia modelling sudah tumbuh sejak usia belia. Melihat potensi yang dimiliki sang anak, kedua orang tuanya pun dengan senang hati untuk mendukung Fira. Berkat dukungan dan fasilitas yang disediakan orang tuanya, Fira pun seringkali memenangkan penghargaan modelling di berbagai kompetisi.

Beberapa diantaranya, juara 1 Putra Putri Fashion Jawa Timur 2021, Juara favorit Putra Putri Batik Bordir Jawa Timur, Juara harapan 3 Top Model Competition, Duta Fashion anak berkebutuhan khusus, hingga ia sempat mewakili Indonesia di event Cultural Performance and Fashion Show di Turki.

Selain menekuni karir di dunia modelling, ia juga menjadi founder sekolah modelling khusus penyandang disabilitas. Sekolah tersebut menjadi wadah para anak-anak, remaja, hingga dewasa yang ingin mengembangkan bakatnya di dunia modelling. Para muridnya berasal dari Kota Surabaya dan sekitarnya.

Fira memiliki misi untuk membantu teman-teman disabilitas lainnya agar memiliki tempat untuk mengekspresikan diri. Mengingat, diawal karirnya dulu, ia merasa kesulitan untuk menemukan tempat yang mau mengajarkan modelling kepada para penyandang disabilitas.

(Fira-Esti)

“jadi dulu kita memang sulit mendapatkan wadah yang mampu menerima anak disabilitas untuk mengembangkan bakat. Oleh karena itu, saya dan Fira bertekat untuk mendirikan Fira Modelling Disabilitas (FMD),” ujar Esti, Ibunda dari Fira.

Kini, sekolah tersebut telah memiliki puluhan murid yang sangat berbakat dan telah banyak mengikiti event maupun kompetisi modelling. Setiap minggunya para murid di FMD berlatih bersama di Grand City, Surabaya.

Fira dengan senang hati membagikan ilmu modelling yang ia miliki kepada mereka. Ia juga memiliki pesan untuk teman-teman disabilitas di luar sana.“Untuk teman-teman disabilitas seperti saya, kalian harus tetap semangat dan juga percaya diri untuk mengejar impian masing-masing,” tutur Fira.







Gabung Milis

Daftarkan diri Anda dan dapatkan update terbaru dari WomanBlitz